Panda Cookies

21 Jan

Pagi ini aku membuat panda cookies buat nanti sincia. Cetakan panda ini sudah lama banget aku beli tapi belum sempat aku pakai karena aku belum menemukan resep yang pas buat membuat cookies ini, tapi dikarenakan penasaran akhirnya aku buat saja resep cookies sesuai dengan yang ada di kertas dalam cetakan panda ini.

Dengan menggunakan skitar 310 gram terigu, aku hanya mendapatkan 45- 50 pcs cookies panda ini. Hanya dapat sedikit, tapi membuat cookies ini memakan waktu yang cukup lama dan cukup melelahkan mencetak adonan ini.

Setelah cookies nya matang hasilnya memang lucu-lucu dan cute banget deh dan rasanya juga lumayan, tapi rasanya tidak seenak  nastar atau sagu keju. Tekstur kue ini agak sedikit keras dan rasanya manis dan beraroma coklat. Adonan kue tidak boleh terlalu lembek supaya saat di panggang maka adonan tidak melebar, so supaya bisa menghasilkan cookies yang bentuknya cantik, adonan tidak boleh terlalu lembek. Resep ini sangat sesuai untuk menghasilkan cookies yang cantik.

panda1

Untuk membuat cookies ini caranya sangat mudah kok, dan yang terpenting harus punya cetakannya dulu.

BAHAN  :

* Terigu 160 Gram

* 1 pcs telur (50 gram)

* 120 gr butter

* Gula 120 gr

* 150 Gr terigu + 10 gr bubuk coklat (untuk adonan yang coklat). Dan beri beberapa tetes pasta coklat atau pewarna coklat jika ingin warna lebih pekat.

CARA MEMBUAT :

1. Kocok butter sampai lembut. Cukup menggunakan sendok saja

2. Masukan gula pasir / halus sedikit demi sedikit dan aduk sampai rata.

3. Masukan telur dan kocok sampai gula larut.

4. Bagi adonan diatas menjadi 2 bagian. 1 bagian dimasukan terigu 160 gram dan 1 bagian lagi dimasukan 150gram terigu + 10 gram bubuk coklat.

5. Simpan adonan di kulkas 30 – 60 menit.

6. Giling adonan rata dan bentuk, lalu panggang 170 derajat celcius selama 12 menit.

7. Angkat, dinginkan dan simpan dalam wadah tertutup.

panda2

SELAMAT MENCOBA
GOD BLESS YOU
AJA AJA FIGHTING !!

2 Responses to “Panda Cookies”

  1. Yani Chang January 21, 2014 at 9:44 am #

    lucu banget tin…

    • Shin Hyo Ae January 21, 2014 at 10:23 am #

      Iya Yan… superb cute hahaha…
      G demen liatnya tp malas buatnya hahahah cape euy…

Leave a comment